Selasa, 09 April 2013

SISTEM OPERASI TERDISTRIBUSI


Sistem terdistibusi merupakan salah satu sistem yg komponennya berada pada jaringan komputer, dimana sekumpulan komputer itu terhubung dalam suatu jaringan dan komponen tersebut saling berkomunikasi serta melakukan koordinasi hanya dengan pengiriman pesan (message passing). Sistem ini pasti akan melibatkan lebih dari satu komputer dalam suatu infrastruktur jaringan baik local,internet bahkan wireless.

Sistem terdistribusi ini diperlukan karena beberapa hal, yaitu :

·         Performance
Sekumpulan prosesor dapat menyediakan kinerja yang lebih tinggi daripada komputer yang terpusat 

·         Distribution
Banyak aplikasi yang terlibat, sehingga lebih baik jika dipisah dalam mesin yang berbeda (contoh: aplikasi perbankan, komersial)

·         Reliability
Jika terjadi kerusakan pada salah satu mesin, tidak akan mempengaruhi kinerja system secara keseluruhan 

·         Incremental Growth
Mesin baru dapat ditambahkan jika kebutuhan proses meningkat

·         Sharing Data/Resource
Resource adalah: Segala hal yang dapat digunakan bersama dalam jaringan komputer. Meliputi hardware (e.g. disk, printer, scanner), juga software (berkas, basis data, obyek data). 

·         Communication
Menyediakan fasilitas komunikasi antar manusia.







Kelompok 4


Selasa, 02 April 2013

TRACEROUTE


traceroute adalah cara termudah untuk menampilkan dan mengukur jalur yang dilewati paket yang dikirim untuk menuju ke server dengan melintasi Internet Protocol “ IP ” tertentu.
Cara melihatnya tes (percobaan tracert) cukup dengan membuka CMD yang ada pada computer kalian dan mengetikkan situs yang ingin anda cek jalurnya setelah kata tracert.
Contohnya :
Klik START à ALL PROGRAMS à ACCESSORIES à CMD
Tes yang pertama


Dan tes yang kedua

Dengan adanya hasil tes ini maka dapat disimpulkan bahwa hops atau jumlah route yang dilewati untuk menuju server google.com adalah 11 hops pada tes yang pertama dan yang. Pada tes yang pertama dilihat proses terjadi dengan kecepatan dibawah  1 milisecond, sedangkan pada baris kedua proses dilakukan langsung dari 108 milisecond lalu menurun hingga sampai 57 milisecond, ini membuktikan bahwa pada proses kedua terjadi latensi (hambatan) yang cukup tinggi dan latensi tertinggi pada tes ini terjadi pada proses ke-6 yang mencapai 134 milisecond. Pada hops 5 dan6 terlihat melewati domain Indonesia yang dibuktikan dengan ada “telkom.net.id”. Kemudian pada hasil tes yang yang kedua terlihat lebih stabil dibandingkan dengan hasil tes yang poertama tetapi pada tes kedua ini ada kesalahan pada akhir proses ketiga dan diawal proses keempat yang ditandai oleh symbol bintang “ * ”. sama pada tes yang pertama tes yang kedua ini melewati domain Indonesia dip roses 5 dan 6.

Kelompok 4






Senin, 18 Maret 2013

Latex dan Lyx


Lyx adalah document processor dengan paradigma WYSIWYM (What You See Is What You Mean), berlawanan dengan MS Office atau Open Office dengan paradigmanya WYSIWYG(What You See Is What You Get).
Sedangkan Latex  adalah bahasa markup dokumen dan document preparation system yang merupakan standar de facto untuk komunikasi  dan publikasi dokumen ilmiah. Latex populer tidak hanya dikalangan akademis tetapi juga komersial karena kualitas typesetting-nya yang luar biasa.
Kelemahan LaTeX:
·         Anda tidak (biasanya) melihat versi terakhir dari dokumen ketika menyuntingnya.
·         Biasanya Anda perlu tahu perintah yang diperlukan untuk LaTeX markup.
·         Kadang-kadang bisa sulit untuk mendapatkan tampilan tertentu untuk dokumen.
Keuntungan untuk pengguna LaTeX:
·         Dokumen sumber dapat dibaca dengan editor teks apapun dan dipahami, tidak seperti biner kompleks dan XML format yang digunakan dengan program WYSIWYG.
·     Anda dapat berkonsentrasi murni pada struktur dan isi dokumen, tidak terjebak dengan masalah tata letak dangkal.
·         Anda tidak perlu secara manual menyesuaikan font, ukuran teks, ketinggian garis, atau aliran teks untuk dibaca, seperti LaTeX mengurus secara otomatis.
·    Dalam struktur dokumen LaTeX dapat dilihat oleh pengguna, dan dapat dengan mudah disalin ke dokumen lain. Dalam aplikasi WYSIWYG seringkali tidak jelas bagaimana format tertentu diproduksi, dan mungkin akan mustahil untuk menyalin secara langsung untuk digunakan dalam dokumen lain.
·         Tata letak, font, tabel dan sebagainya konsisten di seluruh dokumen.
·         Rumus matematika dapat dengan mudah mengeset.
·         Indeks, catatan kaki, kutipan dan referensi yang dihasilkan dengan mudah.
·     Karena sumber dokumen teks biasa, tabel, gambar, persamaan, dll dapat dihasilkan pemrograman dengan bahasa apapun.
·         Anda dipaksa untuk struktur dokumen Anda dengan benar.

Hubungan  Lyx dengan Latex adalah frontend GUI untuk Latex. Tetapi sebagai sebuah frontend, Lyx merupakan suatu bahasa tersendiri. Sebuah dokumen Lyx, tidak semua bagiannya merupakan sintaks Latex yang valid. Gampangnya, dokumen Lyx adalah Latex yang dibungkus lagi dengan sintaks Lyx. Bagi seorang pengguna baru, mengetahui beda Latex dan Lyx merupakan suatu tantangan tersendiri.

Sabtu, 16 Maret 2013

Protokol Pada Sistem Terdistribusi



Protokol adalah sebuah aturan atau standar yang mengatur atau mengijinkan terjadinya hubungan,komunikasi, dan perpindahan data antara dua atau lebih titik komputer. Protokol dapat diterapkan pada perangkat keras, perangkat lunak atau kombinasi dari keduanya. Pada tingkatan yang terendah, protocol mendefinisikan koneksi perangkat keras. Pada waktu itu, komunikasi antar komputer dari vendor yang berbeda adalah sangat sulit dilakukan, karenamereka mengunakan protokol dan format data yang berbeda-beda. Sehingga International Standards. 

Organization (ISO) membuat suatu arsitektur komunikasi yang dikenal sebagai Open System Interconnection (OSI) model yang mendefinisikan standar untuk menghubungkan komputer-komputer dari vendor-vendor yang berbeda. Model-OSI tersebut terbagi atas layer-layer, yaitu: Physical Layer ,Data Link, Network, Transport, Session, dan  Application. Protocol itu sendiri dapat disebut bahasa komunikasi antar komputer dalam jaringan, berikut macam – macam protocol:
·         Net Beui
Net Beui merupakan protocol yang banyak digunakan dalam jaringan lokal berbasis SO windows. Protocol ini sangat baik dan cepat untuk bersharing data namun protocol ini tidak dapat dirouting.
·         IPx & SPx ( Internetwork paket exchange / Sequnce paket exchange )
Protocol hampir sama bahkan mirip dengan NetBeui hanya saja perbedaanya protocol ini dapat di routing jadi dapat memungkinkan terjadinya MAN.
·         Protokol yang dikembangkan oleh OSI / ISO
Protocol ini sudah digunakan oleh beberapa institusi, sayangnya segala informasi tantang protocol ini harus debeli melaui ISO dan hal ini yang menyebabkan perkembangan ISO’OSI menjadi Lambat.
·         TCP / IP ( Transmition Control Protocol / Internet Protocol )
TCP / IP adalah protocol yang digunakan di jaringan global karena memiliki sistem pengalamatan yang baik dan memiliki sistem pengecekan data. saat ini terdapat 2 versi TCP/IP yang berbeda dalam sistem penomoran, yaitu IPv4 ( 32 bit ) dan IPv6 ( 128 bit ).

Tetapi pada umumnya Protokol yang banyak digunakan di internet adalah adalah protokol TCP/IP yang terdiri dari empat lapisan, yaitu lapisan application, transport, internet dan network accsess. Masing-masing lapisan memiliki fungsi yang berbeda-beda.

1.      lapisan application bertugas mengatur interaksi antara pengguna komputer dengan program aplikasi yang dipakai.

2.      lapisan transport berfungsi untuk memecah data dari lapisan application menjadi segmen-segmen dan membangun hubungan dari satu titik ke titik lainnya.

3.     lapisan internet bertugas untuk mengirim packet atau datagram (sekelompok data) dari satu lokasi kelokasi lainnya.

4.      Lapisan network accsess bertanggung jawab untuk memindahkan data dari satu lokasi ke lokasi lainnya.


Referensi : 

Senin, 11 Maret 2013

Pengantar Sistem Terdistribusi


Sistem Terdistribusi adalah kumpulan dari beberapa komputer yang saling terhubung dalam jaringan komputer. Maka pengguna sistem ini akan terlihat seperti  satu komputer tunggal.

Tujuan dari sistem terdistribusi adalah:
1. Berbagi sumber daya
2. Transparansi –> menyembunyikan pendistribusian sumber daya
3. Keterbukaan
4. Kemudahan dalam pengembangan sistem

Sistem Terdistribusi juga memiliki kelebihan dan kekurangan yaitu:

1.     Kelebihan sistem terdistribusi


  • Pertukaran sumber daya (prosesor)
  • Pertukaran data
  • Struktur geografis
  • Penyederhanaan logik
  • Modular
  • Reliabel
  • Biaya rendah


2.     Kelemahan sistem terdistribusi


  • Biaya komunikasi membengkak
  • Pemaduan yang sulit
  • Pembuatan program yang lebih sulit


Dari penjelasan diatas maka sistem terdistribusi memiliki permasalahan yaitu:


1.    Kesulitan dalam membangun perangkat lunak .
       Kesulitan yang akan dihadapi antara lain : bahasa pemrogramman yang harus dipakai, sistem operasi dll.

2.    Masalah Jaringan
       Karena sistem terdistribusi di implementasikan dalam jaringan komputer, maka isu2 yang berkaitan dengan jaringan komputer akan menjadi pertimbangan utama dalam merancang dan mengimplementasikan sistem.

3.    Masalah Keamanan
       Karena pada sistem terdistribusi berbagi data/sumber daya merupakan hal yang mutlak maka muncul masalah2 yang berkaitan dengan keamanan data





Sabtu, 12 Januari 2013

Pengantar Bisnis Informatika


Pengenalan:
Bisnis adalah kegiatan yang dilakukan oleh individu dan sekelompok orang (organisasi) yang menciptakan nilai (create value) melalui penciptaan barang dan jasa (create of good and service) untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan memperoleh keuntungan melalui transaksi. Sedangkan Informatika berkaitan erat dengan teknologi informasi. Teknologi Informasi adalah suatu seperangkat alat yang membantu kita dalam bekerja dengan informasi dan melakukan tugas - tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi. Teknologi informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer melainkan mencakup juga teknologi komunikasi untuk mengirim atau menyebarkan informasi. Dari defenisi di atas, nampak bahwa teknologi informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer, tetapi juga termasuk teknologi telekomunikasi. Dengan kata lain bahwa teknologi informasi merupakan hasil konvergensi antara teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi.

Pengantar Bisnis Informatika:
Bisnis informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet. Bisnis informatika berkembang dengan pesat akhir – akhir ini seiring dengan berkembang pesatnya pula teknologi informasi. Karena Bisnis Informatika muncul karena adanya peluang yang terdapat di dalam suatu teknologi informasi. Tidak dapat di pungkiri sekarang internet sudah mengalami pergeseran kebutuhan di dalam masyarakat. Yang dahulu Internet merupakan suatu kebutuhan pelengkap atau masih merupakan kebutuhan yang “mewah” bagi sebagian masyarakat, sekarang menjadi suatu kebutuhan sekunder ataupun kebutuhan primer. Karena sekarang kita dapat semakin mudah dan murah untuk mendapatkan akses internet. Hal ini tidak lepas dari semakin berkembangnya teknologi informasi.

Peranan Teknlogi Informasi di bidang Bisnis:
Di bidang bisnis baik perdagangan barang maupun jasa komputer peranan teknologi informasi akan sangat penting untuk kegiatan transaksi baik rutin, periodik, maupun insidental dan menyediakan banyak informasi dengan cepat dan tepat. Sistem Informasi ManajemenSistem informasi manajemen (Management Information System – MIS), merupakan sistem informasi yang sudah banyak diterapkan pada perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan barang dan jasa baik pada perusahaan besar, menengah, atau perusahaan kecil. SIM dapat diterapkan pada semua tingkat atau level manajemen yang ada yaitu manajemen tingkat atas (top management), manajemen tingkat menengah (middle management), dan manajemen tingkat bawah (lower management).

CONTOH BISNIS TIK:
1. E-Commerce
E-commerce merupakan suatu tindakan untuk melakukan transaksi bisnis secara elektronik dengan menggunakan internet sebagai media komunikasi yang paling utama (Robert E. Johnson)
2. Konsultan IT
orang yang bertugas untuk memberikan saran kepada klien teknologi informasi apa yang harus digunakan untuk memenuhi sasaran bisnis, menyelesaikan suatu masalah, memperbaiki struktur dan efisiensi sistem IT
3. Software House
seorang atau sekelompok orang atau perusahaan kecil yang bergerak di bidang jasa pembuatan atau perbaikan perangkat lunak (software)

Sumber: 
www.google.co.id
http://akukikitriratnasari.blogspot.com/2012/11/pengantar-bisnis-informatika.html

Sabtu, 03 November 2012

NETWORK FORENSIK

     
 1. Network Forensik

     Forensik jaringan (Network forensic) merupakan proses menangkap, mencatat dan menganalisa aktivitas jaringan guna menemukan bukti digital (digital evidence) dari suatu serangan atau kejahatan yang dilakukan terhadap, atau dijalankan menggunakan, jaringan komputer sehingga pelaku kejahatan dapat dituntut sesuai hukum yang berlaku.
     
     Forensik Digital dan Forensik Jaringan ini dapat digunakan untuk menemukan kejahatan di dunia maya seperti cyber crime. Karena meskipun kejahatan itu dilakukan secara digital tetap saja meninggalkan bukti atau “jejak”. Jadi bagi anda yang ingin melakukan kejahatan digital, hati-hati terhadap “jejak” yang akan anda tinggalkan atau anda harus berpikir panjang untuk melakukan kejahatan tersebut.

     Bukti digital dapat diidentifikasi dari pola serangan yang dikenali, penyimpangan dari perilaku normal jaringan ataupun penyimpangan dari kebijakan keamanan yang diterapkan pada jaringan. Internet yang berisi Jaringan Forensik dan proses intersepsi yang sah menurut hukum adalah tugas-tugas yang penting untuk banyak organisasi termasuk small medium business, enterprises, industri banking dan finance, tubuh Pemerintahan, forensik, dan agen intelijen untuk tujuan-tujuan yang berbeda-beda seperti penarsipan, intersepsi, dan mengaudit lalu lintas internet untuk referensi masa depan dan kebutuhan forensik.

     Penarsipan ini dan pemulihan kembali data internet dapat digunakan untuk barang bukti hukum dalam beberapa kasus perselisihan. Pemerintah dan agen-agen intelijen mengunakan beberapa teknologi untuk melindungi dan mempertahankan keamanan nasional.